Kabarjatim.id | Bangil -Jauh-jauh datang ke Jawa Timur, kader Ansor dari Kota Batam kepulauan Riau untuk mengikuti pelatihan kepemimpinan lanjutan (PKL) di PC GP Ansor Bangil.
Kegiatan tersebut di gelar PC GP Ansor Bangil selama 4 hari 3 malam di Aula Anisah Foundation Kecamatan Bangil Kabupaten Pasuruan, pada (3-6/11/22).
Muhammad Kamal Yusuf, kader Ansor Kota Batam mengatakan, “motivasi saya ikut PKL GP Ansor Bangil, tidak lain untuk mencari ilmu dan keberkahan, kita semua tahu bahwa bumi Bangil adalah tempat berbagai kyai khos dan ulama yang dilahirkan disana, disana juga untuk mengadopsi bagaimana proses dan rekruitmen ansor disana yang nntinya akan saya impor untuk diterapkan di PC GP Ansor kota Batam, mudahan dengan kesana saya dapat lebih banyak lagi barokahnya”, terangnya.
Ia juga mengatakan bahwa ketika berproses di Ansor tidak bisa di ukur dengan materi agar khidmad yang lakukan di Ansor bisa terjalin dengan ikhlas.
“Untuk materi, semua bisa memperkirakan berapa habisnya, yang pasti semua itu tak bisa dan tak mau disebutkan, karena yg ikhlas jadi ga ikhlas nantinya”, ujar Kamal.
Ia juga menyebutkan bahwa pasca mengikuti kegiatan formal kaderisasi PKL Ansor Bangil akan menerapkan ilmunya di PC Ansor Kota Batam.
“Pasca PKL, Alhamdulillah saya dapat berbagai ilmu disana dan inovasi-inovasi untuk kaderisasi yang Insya Allah dan semoga bisa diterapkan nntinya di PC GP Ansor Batam”, pungkasnya.