Garda bangsa Cilacap Melakukan Expansi Kepada Generasi Millenial Agar Meningkatkan Suara PKB
Kabarjatim.id -Garda bangsa kabupaten Cilacap melakukan deklarasi dukungan terhadap Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar (Gus Muhaimin atau Cak Imin) untuk maju dan memenangkan Pilpres 2024 .
Deklarasi tersebut berlangsung di Aula Warung makan bumiayu, yakni di Jl. Raya Cantelan No.39, Cantelan, Slarang, Kec. Kesugihan, Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah 53274, Minggu (17/04/2022). Deklarasi juga bertepatan dengan harlah PMII.
Garda bangsa sebagai sayap partai kebangkitan bangsa siap membesarkan partai dan siap untuk mendukung penuh Gus Muhaimin Calon Presiden RI. Karena kita tahu semua PKB di cilacap ini harus bertambah kursinya makanya kita siap pasang badan dan turun langsung untuk mendulang suara partai di 2024 nanti. Sahut salah satu deklator Samsul kudasi alias Robert.
Deklarasi ini berbarengan dengan Muscab Garda bangsa yang mana dalam muscab kali ini terpilih Bro Adik Wiriyanto menjadi ketua DKC Garda Bangsa kab. Cilacap. “Dengan amanah yang diberikan kepada saya ini, akan saya jaga dan kerjakan semaksimal mungkin. Karena sebagai kader kalau partai sudah memerintahkan haram hukumnya untuk menolak. Dan saya berharap DKC Garda Bangsa kedepan menjadi lokomotif gerakan kader muda partai untuk mendulang suara partai dan membesarkan partai, tuturnya saat diwawancarai oleh wartawan.
“Sudah saatnya Garda Bangsa melakukan ekspansi kepada generasi millenial agar suara PKB didaerah maupun nasional meningkat. Karena pemilih pemula sangat berpotensi dalam menentukan sebuah perubahan dan pembangunan bangsa”. Ujar Adik Wirianto M.H. Ketua DKC Garda bangsa kab. Cilacap